![]() |
Bagi anda yang saat ini mengalami masalah bintil pada bagian mata, saya mempunyai beberapa cara mengobati mata bintitan Secara tradisional yang sudah dilakukan secara turun temurun. Penyakit ini sendiri merupakan infeksi mata yang ditandai dengan munculnya tonjolan merah di bagian kelopak mata. Penyebab bintitan di bawah mata dikarenakan adanya bakteri stafilokokus dan bisa bertambah parah apabila mata tersentuh dengan tangan yang kotor.
Cara Mengobati Mata Bintitan Secara Tradisional
Beberapa tanaman tradisional disebut-sebut sangat ampuh untuk menyembuhkan penyakit yang satu ini. Untuk lebih jelasnya, yuk simak beberapa bahan alami untuk obat mata bintitan secara alami berikut ini :
1. Dengan Teh Kantong
Teh kantong hangat dapat dijadikan obat tradisional mata bintitan dikarenakan dapat mengurangi pembengkakan dan juga mampu membantu proses penyembuhan Karan adanya kandungan antibakteri. Caranya, seduh terlebih dahulu cangkir dengan air panas kemudian tunggu selama 1 menit. Angkat kantung teh dari cangkir tersebut dan diamkan hingga agak dingin. Terakhir, tempel pada mata yang terkena Bintitan selama kurang lebih 5 hingga 10 menit. (Jangan gunakan kantung teh yang sama bila kedua mata anda mengalami bintitan).
2. Dengan Mentimun
Cara menghilangkan bintitan dalam semalam bisa dengan memanfaatkan buah mentimun. Buah yang satu ini memiliki sifat anti inflamasi dan juga anti iritasi. Adapun penerapannya untuk mengobati penyakit ini yaitu dengan memotong mentimun menjadi bentuk bundar lalu tempelkan pada mata yang terserang bintitan. Lakukan setiap pagi dan sore dan jangan lupa, saat mentimun sudah mulai kering, silakan ganti dengan yang baru.
3. Kompres Air Hangat
Dan cara terakhir, anda bisa mengatasi masalah mata bintitan ini dengan kompres air hangat sembari melakukan pemijatan secara lembut di lokasi mata yang terkena bintitan. Gunakan handuk bersih yang telah direndam air hangat untuk mengompres mata anda. Hangatnya air mampu untuk mengencerkan nanah dan juga mengempeskan bintitan tersebut.
Baca Juga : Mengobati Penyakit Herpes
Jangan pernah sedikitpun mengabaikan gangguan penyakit yang satu ini. Karena jika semakin menyebar akan semakin memperparah kondisi anda. Lakukan salah satu cara mengobati mata bintitan secara tradisional seperti apa yang sudah dijelaskan di atas, insyaallah anda akan mengalami kondisi yang jauh lebih baik. Sekian dan semoga bermanfaat.
Terim kasih sangat bermanfaat, semoga bisa jadi info yang di unggulkan min
Sy biasanya pakai mentimun Gan. Terima kasih tipsnya.
Thx ud mampir.. semoga bermanfaat
bagus
Terimakasih sangat membantu
Nice info
Info menarik dan bermanfaat, terima kasih gan
Terimakasih buat semua,, atas dukungannya,, semoga artikelnya bermanfaat